Penn Badgley Ungkap Mengalami Gangguan Dismorfik hingga Benci Diri Sendiri

4 hours ago 5

TEMPO.CO, Jakarta - Penn Badgley, aktor yang berperan sebagai Joe Goldberg dalam serial YOU, secara terbuka membagikan perjuangannya melawan gangguan dismorfik tubuh yang sudah dirasakannya sejak masih muda. Ia dengan jujur membicarakan bagaimana ia memandang dirinya sendiri secara negatif selama bertahun-tahun. 

Pilihan Editor: Mengenang Michelle Trachtenberg: 5 Film dan Serial Populer yang Dibintanginya

Dalam wawancara terbarunya, Penn mengenang kembali masa mudanya sebagai aktor cilik yang ternyata menjadi sebuah periode sulit lantaran ia mengalami tekanan terhadap penampilan fisik. Meskipun belum pernah secara resmi menerima diagnosis dari dokter atau psikolog, ia menyadari bahwa perasaan tidak nyaman terhadap tubuhnya sangat kuat. "Saya tahu bahwa saya membenci tubuh saya," ujar Penn kepada The Guardian pada Rabu, 16 April 2025. "Saya hanya menginginkan tubuh yang berbeda," lanjutnya.

Menjadi Aktor Membawa Tekanan Bagi Penn Badgley

Menjadi seorang aktor, yang mengharuskannya memperhatikan penampilan diri, telah memberikan tekanan berlebihan bagi Penn Badgley. Dilansir dari Enews, setelah orang tuanya  bercerai dan berat badannya bertambah, ia mengalami depresi dan merasa terasing terhadap dirinya sendiri. 

“Tidak ada cara untuk melupakan kepalsuan pekerjaan ini, dan jika Anda menyadari hal itu, Anda tidak dapat tidak menyadari kepalsuan budaya kita, karena cara budaya tersebut menghargai pekerjaan ini,” ungkapnya. Mantan bintang serial Gossip Girl itu juga mengungkapkan pandangannya bahwa acara yang ia bintangi di saluran CW tersebut turut memperkuat pandangan negatif masyarakat tentang kecantikan.

Di Gossip Girl, ia berperan sebagai Dan Humphrey saat usianya 20 tahun. Menurutnya, serial itu secara tidak langsung menanamkan standar kecantikan yang sempit dan membuat banyak orang, terutama perempuan muda, merasa bahwa penampilan fisik adalah hal terpenting.

"Apa tujuan acara itu selain estetika? Itu yang menjadi ciri khasnya, cara kita semua berpenampilan," katanya. "Saya tidak terlalu menyukai aspek selebritas yang dangkal dari cara orang-orang memandang saya," ia menambahkan. Pada pertengahan usia 20-an, ia menyadari bahwa kesuksesan, uang, dan ketenaran tidak akan menolongnya.

Penn Badgley Bertahan dengan Spiritual

Walaupun menghadapi berbagai tantangan dalam kesehatan mentalnya, aktor berusia 38 tahun itu menyatakan bahwa spiritualitas berperan penting dalam membantunya tetap bertahan. Dikutip dari People, Penn juga mengungkapkan bahwa ia sempat berpikir untuk meninggalkan dunia akting. “Itulah yang memungkinkan saya bertahan melewati kekecewaan, semua hal yang selama ini saya hadapi,” ucapnya.

Di samping rutinitas doa dan meditasi yang dilakukannya setiap hari, Penn menemukan ketenangan dengan mengandalkan hal-hal sederhana dalam hidup, seperti keberadaan keluarga dan hubungan yang bermakna dengan teman-temannya. Ia memiliki dua anak, James dan ayah tiri bagi Cassius dengan istrinya, Domino Kirke yang sedang hamil.


Memahami Gangguan Dismorfik 

Menurut penjelasan dari Mayo Clinic, gangguan dismorfik tubuh adalah sebuah kondisi gangguan mental yang membuat seseorang terus-menerus merasa tidak puas atau sangat terganggu dengan penampilannya, meski sangat kecil atau bahkan tidak terlihat oleh orang lain. Individu yang mengalami gangguan ini bisa sangat terobsesi dengan bagian tubuh tertentu, seperti kulit, rambut, hidung, atau bentuk tubuh secara keseluruhan. Perasaan ini bisa menimbulkan kecemasan dan tekanan emosional yang signifikan, hingga berdampak pada kemampuan mereka untuk bersosialisasi, bekerja, atau menjalani aktivitas sehari-hari dengan normal.


ENEWS| PEOPLE| THE GUARDIAN| SOFWA NAJLA TSABITA SUNANTO

Pilihan Editor: 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |