Adobe Firefly Punya Fitur AI Baru Pengolah Gambar

8 hours ago 4

TEMPO.CO, Jakarta - Adobe mengumumkan Image Model 4 dan Model 4 Ultra untuk kecerdasan buatan atau AI generatif pada Adobe Firefly. Ini merupakan pembaruan dari versi sebelumnya, Image Model 3, dengan ketepatan waktu yang ditingkatkan dan akurasi yang lebih tepat.

“Firefly kini me-render orang, hewan, dan elemen arsitektur dengan presisi, kejelasan, dan realisme yang luar biasa,” tulis Adobe dalam situs resminya, Kamis, 24 April 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Adobe menjelaskan, Image Model 4 ideal untuk mencari ide cepat dan kebutuhan kreatif sehari-hari. Model ini unggul untuk menghasilkan gambar berkualitas tinggi dalam waktu cepat dan efisien. Penggunaannya cocok untuk ilustrasi sederhana, berupa ikon, objek foto dasar, serta mencakup 90 persen kebutuhan kreatif.

Image Model 4 Ultra cocok untuk proyek yang lebih detail. Penggunaannya unggul dalam merender pemandangan fotorealistik, potret manusia, dan kelompok kecil. “Model ini dirancang untuk kebutuhan yang sangat kompleks, saat presisi dan kejelasan menjadi hal yang terpenting,” tulis Adobe.

Adobe menyatakan Adobe Firefly dapat diakses oleh kreator di semua tingkat. Aplikasi ini dapat digunakan melalui perangkat lunak Adobe Firefly secara berlangganan untuk mendapatkan akses secara penuh.

Pengguna dapat membuat gambar dan video hanya mengandalkan perintah teks dalam perangkat lunak ini. Melalui kontrol text to image, pengguna juga bisa menerapkan filter estetika memilih gaya tertentu, mencocokan komposisi, dan berbagai kustomisasi. “Ini memastikan bahwa apakah Anda sedang mengeksplorasi ide atau menyempurnakan proyek, alur kerja Anda selalu dioptimalkan berdasarkan tujuan langsung Anda,” tulis Adobe.

Adobe Firefly akan segera tersedia di Android dan iOS. Aplikasi ini juga terintegrasi dengan Creative Cloud sebagaimana perangkat lunak Adobe lainnya, seperti Adobe Lightroom.

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |