Digelar 2 Mei Mendatang, Ini Fakta Menarik Pemilihan Puteri Indonesia 2025

6 hours ago 3

CANTIKA.COM, Jakarta -  Yayasan Puteri Indonesia (YPI) didukung penuh oleh PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) kembali menggelar ajang tahunan bergengsi Pemilihan Puteri Indonesia ke 28 tahun 2025 dengan mengusung tema “Generasi Unggul Dibentuk untuk Menciptakan Lapangan Kerja Menuju Indonesia Sejahtera”.

Sebanyak 45 Finalis Puteri Indonesia mewakili provinsi di Indonesia dengan berbagai profesi seperti dokter, influencer, model, karyawati, dan mahasiswi dari berbagai universitas dari dalam maupun luar negeri siap berkompetisi untuk memperebutkan 4 mahkota Borobudur yang mewah, agung dan mempesona persembahan dari Hartono Wira Tanik (HWT) untuk Puteri Indonesia 2025, yang terdiri dari Mahkota Merah untuk Puteri Indonesia, Mahkota Hijau untuk Puteri Indonesia Lingkungan, Mahkota Biru untuk Puteri Indonesia Pariwisata dan Mahkota Kuning untuk Puteri Indonesia Pendidikan dan Kebudayaan 2025.

45 finalis tersebut, sebelumnya telah mengikuti berbagai rangkaian kegiatan pembekalan dan kelas pada saat Pra Karantina dari tanggal 14 – 23 April seperti mengikuti acara Women Empowerment Conference yang digelar oleh PT Mustika Ratu Tbk dan Yayasan Puteri Indonesia, Beauty Class dan product knowladge bersama Mustika Ratu,  Pembekalan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), pembekalan dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), Pembekalan dari Badan Narkotika Nasional (BNN), Kunjungan ke pihak sponsor Indomaret dan kelas Koreografi dan kegiatan lainya.  
Selanjunya Finalis Puteri Indonesia akan mengikuti berbagai kegiatan pada karantina Puteri Indonesia dari tanggal 24 April -02 Mei 2025. 

Tak Sekadar Kontes Kecantikan 

Ketua Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia, Putri Kus Wisnu Wardani mengatakan bahwa Pemilihan Puteri Indonesia 2025 di ikuti 45 Finalis dari provinsi di Indonesia, dengan mengangkat thema “Melalui Pemilihan Puteri Indonesia, Generasi Unggul Dibentuk untuk Menciptakan Lapangan Kerja Menuju Indonesia Sejahtera”, ajang ini tidak sekadar menjadi kontes kecantikan, tetapi juga bertujuan mencetak generasi muda yang berwawasan luas, berkarakter kuat, serta mampu memberikan kontribusi nyata bagi bangsa menuju Indonesia Emas 2045. 

“Kami ingin menekankan kepada anak-anak didik kami bahwa kecantikan bukan hanya sebatas wajah semata (Beauty). Kecerdasan atau keterampilan harus terus diasah (Brain). Tata krama pergaulan dan perilaku (Behaviour) juga terus diperbaiki. Dan tahun ini tidak kalah pentingnya kami menambahkan unsur BRAVE dan BE RIGHT. Yaitu, sikap ketika kita dihadapkan kepada pilihan sulit di dalam kehidupan, kita harus memilih yang baik dan benar. Itulah kualitas seorang Puteri Indonesia yang seutuhnya," ucap utri Kus Wisnu Wardani dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis, 24 April 2025. 

Presiden Direktur PT Mustika Ratu Tbk (MRAT), Bingar Egidius Situmorang menjelaskan bahwa di tengah semangat pemberdayaan perempuan Indonesia, pihaknya terus berkomitmen untuk mendukung kemajuan perempuan Indonesia, salah satunya melalui ajang bergengsi Puteri Indonesia.

“Tujuan kami bukan hanya membina para puteri yang berprestasi, namun juga mengembangkan potensi mereka sehingga dapat menjadi pemimpin masa depan yang berperan aktif dalam memajukan produk-produk asli Indonesia, mempromosikan pariwisata dan budaya, serta perdagangan Indonesia di tingkat lokal dan internasional. Kami berharap, melalui kegiatan Puteri Indonesia ini, tidak hanya meningkatkan pariwisata dan industri kreatif Indonesia, tetapi juga meningkatkan kecintaan masyarakat, terutama para remaja putri, terhadap produk-produk lokal serta membanggakan produk buatan Indonesia,” ujar Bingar Egidius.

Direktur PT Mustika Ratu Tbk juga Ketua Pemilihan Puteri Indonesia, Kusuma Ida Anjani menjelaskan Proses seleksi Puteri Indonesia mengedepankan aspek intelektualitas, keterampilan, kepribadian, serta semangat kontribusi sosial.  Proses pemilihan dirancang inklusif, adaptif terhadap perkembangan zaman, dan melibatkan berbagai pihak profesional.

 “Kami ingin mencetak sosok Puteri Indonesia yang tidak hanya siap tampil di atas panggung, tapi juga siap turun langsung ke tengah masyarakat sebagai agen perubahan. Proses seleksi dan pembekalan yang kami rancang tahun ini berorientasi pada kualitas dan keberlanjutan, karena Indonesia membutuhkan perempuan muda yang tangguh, cerdas, dan mampu menjadi inspirasi lintas generasi,” ujar Kusama Anjani.

Dukungan untuk Puteri Indonesia

Puteri Indonesia 2024 Harashta Haifa Zahra terpilih sebagai Miss Supranational 2024. Foto: Instagram/@misssupranational

Hal senada disampaikan oleh EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA Hera F. Haryn. “Sejak 2023, BCA dan Yayasan Puteri Indonesia berkolaborasi dalam pelaksanaan ajang Puteri Indonesia sebagai wujud nyata dukungan terhadap perempuan, agar dapat terus berkembang dan mengambil peran lebih luas di masyarakat. Dukungan BCA pada ajang Puteri Indonesia merupakan wujud nyata dari komitmen perusahaan untuk mengembangkan potensi perempuan di berbagai bidang. Kami percaya perempuan memiliki peran sentral dalam memajukan bangsa dan negara. Melalui kerja sama ini, kami berharap dapat terus mendorong lahirnya perempuan Indonesia yang percaya diri, mandiri, dan berdaya di berbagai lini kehidupan,” kata Hera F. Haryn.

Malam puncak grand final Pemilihan Puteri Indonesia 2025 akan diselenggarakan Jumat 2 Mei 2025 di Plenary Hall, Jakarta Convention Center yang akan dihadiri oleh Miss Supranational 2024, Harashta Haifa Zahra dari Indonesia, Miss International 2024, Hunh Th Thanh Thy dari Vietnam, Miss Cosmo 2024, Permata Juliastrid dari Indonesia dan  Miss Charm 2024, Rashmita Nalini Rasindran dari Malaysia.

Ada beberapa gelar yang telah disiapkan di malam grand final yakni Puteri Indonesia 2025, Puteri Indonesia Lingkungan 2025, Puteri Indonesia Pariwisata 2025, Puteri Indonesia Pendidikan dan Kebudayaan 2025, RU IV Puteri Indonesia 2025, RU V Puteri Indonesia 2025 dan Puteri Indonesia atribut lainnya. Untuk pemenang Puteri Indonesia juara 1, 2,3 dan 4 akan berkesempatan membawa harum nama Indonesia di kancah Internasional seperti, Miss Supranational, Miss International, Miss Cosmo dan Miss Charm.  

Sebagai bentuk komitmen peningkatkan Sumber Daya Puteri Indonesia dalam pendidikan memberikan beasiswa pendidikan dari jenjang S1, S2 dan S3 kepada seluruh Puteri Indonesia.

•    Pemenang juara Puteri Indodnesia juara1, 2 dan 3 akan  mendapatkan beasiswa SI,S2 dan S3  dari Universitas Indonesia.
•    Pemenang Puteri Indonesia Runner up 3, Rinner up 4, Runner up 5, Puteri Indonesia Favorit, dan Puteri Indonesia Persahabatan dan Puteri Indonesia juara 9 – 11 mendapatkan beasiswa S2 dari Universitas Multimedia Nusantara (UMN) untuk program Studi Magister Manajemen Teknologi dan Magister Ilmu Komunikasi.  
•    Pemenang 3 Puteri Indonesia Intelegensia 2025 akan mendapatkan beasiswa S2 dari Sekolah Tinggi  Manajemen IPMI untuk untuk Program Master Of Business Administration (MBA)
•    Pemenang  Puteri Indonesia Berbakat  2025,  Puteri Indonesia Best National Costume 2025 dan semua finalis PPI 2025 mendapatkan beasiswa S1 dan S2 untuk Program Studi Manajemen atau Program Studi Komputer di Universitas Bina Sarana Informatika

Pilihan Editor: Puteri Indonesia 2022 Ungkap Kunci Kekuatan Dirinya saat Berkompetisi

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |