Liputan6.com, Jakarta - Hoaks yang terkait ibadah haji makin marak beredar belakangan ini. Hoaks ini muncul dalam beragam tema dan tersebar di media sosial.
Lalu apa saja hoaks yang dikaitkan dengan ibadah haji? Berikut beberapa di antaranya:
1. Cek Fakta: Hoaks Judul Artikel Yaqut Cholil Qoumas Membagi Dua Uang Kuota Haji yang Dia Pakai dengan Mantan Presiden Jokowi
Beredar di media sosial postingan artikel yang menyebut mantan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas membagi dua uang kuota haji yang ia pakai dengan mantan Presiden Jokowi. Postingan itu beredar sejak beberapa waktu lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 25 April 2025.
Dalam postingannya terdapat artikel dari Republika berjudul:
"Gus Yaqut Kuota Uang Haji Yang Saya Pakai Bagi Dua Sama Pak Jokowi Gibran Saksinya"
Akun itu menambahkan narasi:
"Wakakakkakk..... Ngaku g lhoo para pemuja JOKORUP"
Lalu benarkah postingan artikel yang menyebut mantan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas membagi dua uang kuota haji yang ia pakai dengan mantan Presiden Jokowi? Simak dalam artikel berikut ini...
2. Cek Fakta: Tidak Benar Ini Link Pendaftaran Haji Gratis dari Pemerintah
Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim link pendaftaran haji gratis dari pemerintah, informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 20 April 2025.
Unggahan klaim link pendaftaran haji gratis dari pemerintah berupa tulisan sebagai berikut.
"Pendaftaran Haji gratis pemerintah khusus 100 orang yang beruntung tahun keberangkatan 2025,biaya keberangkatan ditanggung pemerintah Indonesia.
Untuk syaratnya bisa di akses melalui link yang ada di bio atau langsung klik daftar di bawah👇👇"
Informasi tersebut mencantumkan link yang diklaim sebagai formulir pendaftaran, berikut linknya.
"https://pendaftaranid.llaily.com/?fbclid=IwY2xjawJ9QslleHRuA2FlbQIxMQBicmlkETE0aEtKVmlZdTJEZUJZcUVKAR6AJ3V6YOmLE77eNxHlKS6Lm9uf1jJZRZjdnN0S0rl_I8puheNUl0QkUzxCOw_aem_QeaoHjUC_8m4WbjycXxf2A"
Jika diklik, link tersebut mengarah pada halaman situs dengan menampilkan formulir digital dan meminta data pribadi seperti nama dan nomor telepon.
Benarkah klaim link pendaftaran haji gratis dari pemerintah? Simak dalam artikel berikut ini...
3. Cek Fakta: Tidak Benar Pendaftaran Petugas Haji 2025 Bergaji Rp 20 Juta Melalui Website Ini
Beredar di media sosial postingan tautan pendaftaran untuk petugas haji tahun 2025 dengan gaji Rp 20 juta. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 24 Februari 2025.
Berikut isi postingannya:
"Pendaftaran Seleksi petugas Haji 2025 Resmi di buka Gaji 20jta plus bisa Naik Haji Gratis. Yuk daftarkan diri anda selain dapat gaji anda juga bisa ibadah haji Gratis!!! Cara Pendaftaran Silahkan Klik link di bawah"
Postingan itu disertai tautan yang mengarah pada website tertentu.
Lalu benarkah postingan tautan pendaftaran untuk petugas haji tahun 2025 dengan gaji Rp 20 juta? Simak dalam artikel berikut ini...