Klasemen MotoGP 2025 setelah Marc Marquez Sapu Bersih Kemenangan di Qatar

1 day ago 5

TEMPO.CO, Jakarta - Marc Marquez memantapkan posisinya di puncak klasemen MotoGP 2025 setelah menjuarai balapan utama di Sirkuit Lusail Qatar, Senin dinihari WIB, 14 April. Ia kini unggul 17 poin dari adiknya, Alex Marquez.

Marc Marquez menjaga dominasinya di MotoGP Qatar 2025. Ia melengkapi kemenangan balapan sprint dengan menjuarai balapan utama.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam balapan puncak, ia finis terdepan. Awalnya Maverick Vinales menempati posisi kedua. Tapi, ia mendapat hukuman pemotongan waktu karena tekanan ban sehingga melorot ke posisi 14.

Posisi kedua kemudian direbut rekan Marc Marquez di Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. Sedangkan urutan ketiga ditempati Franco Morbidelli (VR46).

Marc Marquez tercatat hanya sekali gagal juara dalam delapan balapan pada empat seri musim ini. Ia memuncaki klasemen dengan nilai 123.

Alex Marquez, yang hanya finis kedua dalam balapan MotoGP Qatar, tetap di posisi kedua dengan nilai 106. Posisi ketiga klasemen pembalap MotoGP 2025 ditempati Bagnaia yang mengemas nilai 97.

Klasemen Pembalap MotoGP 2025

No Pembalap TimPoin
1Marc MarquezDucati Lenovo (GP25)123
2Alex MarquezBK8 Gresini Ducati (GP24)106
3Francesco BagnaiaDucati Lenovo (GP25)97
4Franco MorbidelliPertamina VR46 Ducati (GP24)78
5Fabio di Giannantonio   Pertamina VR46 Ducati (GP25)  48
6Johann ZarcoCastrol Honda LCR (RC213V)38
7Marco BezzecchiAprilia Racing (RS-GP25)32
8Fabio QuartararoMonster Yamaha (YZR-M1)30
9Ai OguraTrackhouse Aprilia (RS-GP25)*29
10Luca MariniHonda HRC Castrol (RC213V)26
11Pedro AcostaRed Bull KTM (RC16)24
12Brad BinderRed Bull KTM (RC16)22
13Enea BastianiniRed Bull KTM Tech3 (RC16)21
14Fermin AldeguerBK8 Gresini Ducati (GP24)*20
15Jack MillerPramac Yamaha (YZR-M1)19
16Alex RinsMonster Yamaha (YZR-M1)14
17Joan MirHonda HRC Castrol (RC213V)10
18Maverick ViñalesRed Bull KTM Tech3 (RC16)8
19Raul FernandezTrackhouse Aprilia (RS-GP25)5
20Augusto FernandezPramac Yamaha (YZR-M1)3
21Miguel OliveiraPramac Yamaha (YZR-M1)2
22Lorenzo SavadoriAprilia Factory (RS-GP25)1


Jadwal balapan seri berikutnya dalam kalender MotoGP 2025 akan berlangsung di Spanyol, pada 27 April. Itu adalah seri kelima dari total 22 yang dijadwalkan.

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |