TEMPO.CO, Jakarta - Persib Bandung akan menjamu Bali United dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-29 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Jumat, 18 April 2025. Kick-off dijadwalkan pukul 19.00 WIB dengan disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan Vidio.
Persib saat ini memimpin klasemen sementara Liga 1 dengan 58 poin dari 28 pertandingan. Sedangkan, Bali United berada di peringkat kesembilan dengan 41 poin.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tim asuhan Bojan Hodak harus memetik tiga poin di laga kandang ini untuk memperbesar jarak dari tim di bawahnya, Dewa United yang memangkas selisih nilai menjadi lima poin setelah mengalahkan PSS Sleman 1-0 pada Kamis, 17 April 2025.
Di pertandingan terakhir, Maung Bandung ditahan imbang tuan rumah Borneo FC dengan skor 2-2. Dalam laga itu, Tyronne del Pino mencetak dua gol sehingga koleksi golnya menjadi 14, menyamai gol yang dikumpulkan penyerang Arema FC, Dalberto.
Dengan 14 gol yang dikemas, Del Pino berada di urutan ketiga daftar top skor sementara, di bawah Alex Martins dari Dewa United dan Gustavo Almeida dari Persija Jakarta. Dia berpeluang menambah koleksi golnya di Liga 1 saat timnya menjamu Bali United.
Pada pertemuan sebelumnya di paruh pertama, Persib bermain imbang 1-1 di kandang Bali United pada Januari lalu. Dengan melihat catatan itu, perjumpaan kedua kesebelasan di paruh kedua ini diprediksi bakal berjalan ketat, terlepas dari catatan negatif tanpa kemenangan di enam pertandingan terakhir.
Tim asuhan Stefano Cugurra diyakini akan bermain ngotot saat melawan Persib demi bisa mendapatkan poin untuk memperbaiki posisinya sebelum memasuki lima laga terakhir musim ini.
Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim
07/01/2025 Bali United 1-1 Persib
18/05/2024 Persib 3-0 Bali United
14/05/2024 Bali United 1-1 Persib
1812/2023 Bali United 0-0 Persib
03/08/2023 Persib 0-0 Bali United
Lima Laga Terakhir Persib Bandung
22/02/2025 Persib 0-0 Madura United
01/03/2025 Persebaya 4-1 Persib
05/03/2025 Persib 4-1 Persik
10/03/2025 Semen Padang 1-4 Persib
11/04/2025 Borneo 2-2 Persib
Lima Laga Terakhir Bali United
24/02/2025 Barito Putera 3-1 Bali United
02/03/2025 Bali United 1-1 Persita
06/03/2025 Persis Solo 2-2 Bali United
11/03/2025 Bali United 0-2 PSBS Biak
10/04/2025 Bali United 0-0 Dewa United
Perkiraan Susunan Pemain Utama
Persib Bandung (4-3-3): Kevin Ray Mendoza; Henhen Herdiana, Gustavo Franca, Nick Kuipers, Edo Febriansah; Marc Klok, Adam Alis, Mateo Kocijan; Beckham Putra, Ciro Alves, Gervane Kastaneer
Pelatih: Bojan Hodak
Bali United (4-3-3): Adilson Maringa; Novri Setiawan, Kadek Arel Priyatna, Elias Dolah, Ricky Fajrin; I Kadek Agung Widnyana, Moh. Sidik Saimima, Irfan Jaya; Rahmat Arjuna, Privat Mbarga, Everton Nascimento
Pelatih: Stefano Cugurra
Prediksi Pertandingan Persib Bandung vs Bali United
Pertemuan kedua tim pada pekan ini di Liga 1 diprediksi bakal menyuguhkan laga menarik. Persib yang ingin tetap kokoh di puncak klasemen tentu mengincar poin penuh di pertandingan kandang. Di satu sisi, Bali United yang tanpa kemenangan dalam enam pertandingan Liga 1, diperkirakan akan bermain terbaik demi bisa menang melawan tim pemuncak klasemen.
Meski Serdadu Tridatu mungkin akan merepotkan saat pertandingan berlangsung, Persib diyakini bakal mampu mengatasi permainan Bali United dan meraih kemenangan.
SKOR.ID