Aleix Espargaro Kembali Mengaspal di MotoGP Spanyol 2025

3 hours ago 5

GOOTO.COM, Jakarta - Test rider tim Honda, Aleix Espargaro, siap tampil sebagai wildcard pada ajang balap MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez, Minggu, 27 April 2025. Kabar ini diumumkan secara langsung oleh Honda Racing Corporation (HRC) melalui sebuah post pada akun resmi sosial media miliknya. 

Iklan

“Setelah musim dingin yang sibuk bekerja dengan Tim Uji Honda HRC, Aleix Espargaro akan memulai debut balapnya dengan Honda RC213V di #SpanishGP,” tulis HRC di akun resminya.

Aleix Espargaro berhasil menorehkan beberapa capaian positif, meski belum pernah menjadi juara dunia. Salah satunya membantu Aprilia Racing dari tim papan bawah menjadi penantang gelar, naik podium beberapa kali, hingga meraih peringkat ke-4 dunia pada MotoGP 2022.

Sebelumnya, Aleix Espargaro sempat memutuskan pensiun di akhir musim MotoGP 2024, sebelum akhirnya memutuskan untuk kembali menjabat sebagai pembalap tes Honda pada Februari 2025.

“Sebuah dorongan yang berharga karena kami terus berupaya mengembangkan dan meningkatkan kemampuan untuk kembali ke depan,” tambahnya.

Selama kariernya di dunia balap, Espargaro telah membela sejumlah tim, termasuk Pramac Racing (Ducati Satelit), Pons Racing, Aspar Team (ART/CRT bike), Forward Yamaha, Suzuki Ecstar, dan membela Aprilia Racing selama kurang lebih tujuh tahun sebelum pensiun.

Kini, Aleix Espargaro akan mengendarai motor balap HRC bersama beberapa rekan pembalap lainnya di MotoGP Spanyol 2025, seperti Joan Mir dan Luca Marini dari tim pabrikan Honda.

“Minggu depan pada saat ini, di antara para penggemar Spanyol untuk pertama kalinya tahun ini,” tulis HRC dalam keterangan postingan berikutnya.

Pilihan Editor: Bos PLN: Bahan Bakar Hidrogen Lebih Murah Ketimbang Bensin

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |