Terpopuler Nasional: Paus Fransiskus Wafat hingga Pembubaran Aksi Kemah di DPR

2 hours ago 1

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah berita politik di kancah nasional dan internasional mendapat sorotan pembaca Tempo pada Senin, 21 April 2025. Berita soal wafatnya Paus Fransiskus menjadi berita paling banyak dibaca kemarin. Selain itu, ada laporan soal pembubaran aksi piknik melawan di DPR oleh kepolisian.

Berikut tiga pemberitaan politik terpopuler pada 21 April yang dirangkum Tempo:

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Paus Fransiskus Wafat di Usia 88 Tahun


Paus Fransiskus wafat pada Senin, 21 April 2025, di kediamannya di Casa Santa Marta, Vatikan. Uskup Roma berpulang setelah 12 tahun sebagai pemimpin Gereja Katolik. Pada pukul 09.45, Kardinal Kevin Farrell, Camerlengo Kamar Apostolik, mengumumkan wafatnya Paus Fransiskus yang berusia 88 tahun dari Casa Santa Marta.

"Saudara-saudari terkasih, dengan dukacita yang mendalam saya harus mengumumkan wafatnya Bapa Suci kita, Fransiskus. Pada pukul 7.35 pagi ini, Uskup Roma, Fransiskus, kembali ke rumah Bapa. Seluruh hidupnya dibaktikan untuk melayani Tuhan dan Gereja-Nya," ujar Kardinal Farell dilansir dari situs Vatikan, Senin, 21 April 2025.

Paus Fransiskus wafat setelah pulang dari rumah sakit. Ia dirawat di Rumah Sakit Poliklinik Agostino Gemelli pada Jumat, 14 Februari 2025, setelah menderita bronkitis selama beberapa hari. Menurut dokter, ia menderita pneumonia ganda. Setelah dirawat selama 38 hari, ia kembali ke kediaman untuk menjalani pemulihan.


2. Pesan Paus Fransiskus saat Paskah Terakhir: Aku Memikirkan Orang-orang di Gaza


Paus Fransiskus wafat di usia 88 tahun pada Senin, 21 April 2025. Satu hari sebelum berpulang, pria bernama lahir Jorge Mario Bergoglio itu sempat menyampaikan pesan dalam penampilan publik terakhirnya saat peringatan Paskah.

Melalui pesan tersebut, Paus Fransiskus berkata rakyat Gaza berada dalam benaknya. "Aku memikirkan orang-orang di Gaza, khususnya komunitas Kristiani di sana, di mana konflik mengerikan terus menimbulkan kematian dan kehancuran," kata Paus melalui pesan yang dibacakan seorang ajudan di balkon Basilika Santo Petrus, Kota Vatikan pada Ahad, 20 April 2025.

Pesan itu merupakan Urbi et Orbi atau berkat khusus "kepada kota dan dunia" yang Paus sampaikan saat momen Paskah. Laman resmi Vatikan menerbitkan naskah lengkap berkat tersebut.

Dalam pesannya, Paus menilai konflik di Gaza telah menciptakan situasi yang dramatis dan memprihatinkan. Dia pun meminta pihak-pihak yang berkonflik segera menghentikan pertikaian.


3. Polisi Bubarkan Aksi Piknik Melawan saat Peserta Sedang Diskusi Revisi KUHAP


Kepolisian kembali membubarkan aksi “Piknik Melawan” di seberang Gerbang Pancasila DPR, Jakarta Pusat, pada Senin, 21 April 2025. Aksi berkemah di trotoar seberang gedung parlemen itu dibubarkan di tengah-tengah acara diskusi mengenai revisi Kitab Undang-undang Hukum Acara Pidana atau KUHAP.

Aksi Piknik Melawan menuntut pencabutan UU TNI. Manajer program dari Institute for Criminal Justice Reform (ICJR), Iftitahsari, yang hadir pada diskusi itu, menyebut tindakan pembatasan ini memperlihatkan bahwa negara takut terhadap forum-forum intelektual. Diskusi untuk menstimulasi pemikiran kritis masyarakat, ujar dia, seharusnya tak boleh dibatasi.

“Bahkan, diskusi yang dilakukan di ruang ruang terbuka dan mudah diakses publik harusnya bisa lebih banyak dilakukan untuk membuat warga lebih awas dengan isu-isu yang relevan dengan kepentingan publik,” kata Iftitahsari melalui keterangan tertulis, Senin.

Sementara itu, salah satu peserta aksi menuturkan bahwa massa sedang duduk dan berdiskusi ketika kepolisian mendekatkan diri dan membubarkan mereka. Massa pun kemudian membereskan area kemah sekitar pukul 19.00 WIB.

Kepala Kepolisian Resor Metro Jakarta Pusat Komisaris Besar Susatyo Purnomo Condro membenarkan bahwa polisi telah meminta peserta aksi untuk membubarkan diri. “Kami imbau untuk membubarkan diri karena batas aksi telah melewati pukul 18.00 WIB,” kata Susatyo ketika dikonfirmasi, Senin malam.

Ervana Trikarinaputri berkontribusi dalam penulisan artikel ini.
Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |