Liputan6.com, Jakarta - Beredar di media sosial postingan Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut masyarakat sudah mengikhlaskan dana haji yang dibawa Yaqut Cholil. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 17 April 2025.
Dalam postingannya terdapat cuplikan layar artikel dari CNNIndonesia.com berjudul "AHY: Dana Haji Yang Dibawa Kabur Oleh Bpk Yaqut Cholil Sudah Diikhlaskan Oleh Masyarakat Indonesia".
Akun itu menambahkan narasi:
"GAK PRESIDEN MA WAKILNYA, GAK MENTRI SEMUA SAMA AJA, NGAWUR."
Lalu benarkah postingan Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut masyarakat sudah mengikhlaskan dana haji yang dibawa Yaqut Cholil Qoumas?
Penelusuran Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dan menemukan artikel yang identik dengan postingan. Artikel itu diunggah dengan foto dan waktu yang sama oleh CNNIndonesia.com.
Namun dalam artikel asli berjudul "AHY Wanti-wanti Dampak Perang Tarif Trump secara Global"
Berikut isi artikelnya:
"Jakarta, CNN Indonesia -- Direktur the Yudhoyono Institute (TYI) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mewanti-wanti dampak perang tarif impor yang dicuatkan Presiden Donald Trump secara global.
Pernyataan itu disampaikan AHY saat membuka panel diskusi The Yudhoyono Institute dengan tema Dinamika dan Perkembangan Dunia Terkini: Geopolitik, Keamanan dan Ekonomi Global di Hotel Sahid, Jakarta, Minggu (13/4).
"Saat ini, eskalasi kebijakan Trump berdampak luas dan signifikan, berdampak ke pasar keuangan dan riil, dan risiko resesi global meningkat tajam," kata AHY.
Ia memprediksi kebijakan Trump tersebut akan membawa dunia ke dalam perlawanan kolektif menjauhi AS.
"Kita menghadapi risiko fragmentasi, bukan hanya secara ekonomi, tapi juga secara politik dan keamanan. Aliansi baru akan terbentuk, polarisasi akan semakin tajam, konflik lama berpotensi membesar dengan negara-negara besar saling berebut kolam," kata AHY yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan.
Meski demikian, dunia akan semakin tunduk pada kekuatan hegemoni ekonomi AS jika siasat Trump tersebut berhasil secara efektif.
Serangan perang tarif Trump terus meroket ke China dengan tarif sebesar 145%. Sementara itu, Indonesia dibebankan tarif sebesar 32%.
Trump saat ini masih menangguhkan rencana itu dalam 90 hari untuk membuka ruang negosiasi AS dengan negara-negara lain. (bac)."
Sumber:
https://www.cnnindonesia.com/internasional/20250413114905-106-1218283/ahy-wanti-wanti-dampak-perang-tarif-trump-secara-global
Kesimpulan
Postingan Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut masyarakat sudah mengikhlaskan dana haji yang dibawa Yaqut Cholil Qoumas adalah hoaks.
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.
Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email [email protected].
Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.