Ria Ricis Bongkar Momen Lucu saat Bangunkan Moana Sahur, Begini Reaksi Sang Anak

6 hours ago 2

Liputan6.com, Jakarta Ria Ricis tidak memaksakan Moana untuk berpuasa, mengingat usia putrinya itu yang masih terlalu kecil. Namun, Ricis selalu berusaha memberikan pemahaman tentang makna berpuasa.

Oleh karena itu, Ria Ricis menyebut Moana tidak ikut bangun saat santap sahur. Bahkan, Moana memberi respons menggemaskan ketika Ricis mencoba untuk membangunkannya.

"Hari ini Moana belum bisa berpuasa, karena dari segi usianya juga masih terlalu muda. Tapi dia tau kalau hari ini adalah berpuasa," ujar Ria Ricis di Kawasan Karawaci, Tangerang, Sabtu (1/3/2025). 

"Tadi malam dia nggak bangun sahur. Cuma waktu aku ngomong, dia yang 'ibu, ibu shut up', dia suruh aku diem. Cuma namanya dini hari, dia belum bisa bangun," Ria Ricis menambahkan lalu tersenyum.

Belajar Mencontoh

Ricis memberikan pemahaman tentang Ramadan secara perlahan kepada Moana. Ia ingin Moana belajar dengan melihat contoh langsung dari orang tuanya. 

"Harus pelan-pelan karena aku kasih tahu dia ini Ramadan nggak hari ini, tapi dari hari sebelumnya bahkan tahun lalu dengan cara aku mencontohkan. Kayak mencontohkan ibadah, sedekah, puasa, jadi dia bisa melihat," jelasnya.

Perbedaan Signifikan

Ricis mengatakan, tidak perbedaan siginifikan antara Ramadan tahun lalu dan saat ini. Menurutnya, azan Magrib masih tetap yang paling dinantikan Umat Muslim, terkhusus yang sedang berpuasa. 

"Sama aja sih bukanya masih magrib ya," katanya lalu tertawa.

Pembangunan Rumah

Selain target ibadah, ada Ricis mengungkap harapan lain di Ramadan tahun ini. Ia sangat mendambakan selesainya pembangunan rumah yang kini sedang berjalan.

"Target si luar keagamaan aku ingin banget rumah cepet jadi. Selebihnya semoga kita bisa menyelesaikan semua dengan sebaik mungkin," ucap Ria Ricis.

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |