Liputan6.com, Jakarta - Masyarakat perlu waspada terhadap berbagai informasi palsu atau hoaks yang beredar mengenai uang rupiah. Bank Indonesia (BI) secara rutin mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati dan melakukan verifikasi informasi sebelum mempercayai atau menyebarkannya.
Pasalnya, penyebaran hoaks terkait uang rupiah dapat meresahkan masyarakat dan merugikan perekonomian. Apa saja deretan hoaks terkait uang rupiah yang perlu diwaspadai?
Berikut adalah beberapa hoaks yang sering beredar di masyarakat terkait uang rupiah beserta klarifikasi dari Bank Indonesia:
1. Cek Fakta: Tidak Benar Bank Indonesia Terbitkan Uang Rupiah Edisi 80 Tahun Kemerdekaan RI
Beredar di media sosial postingan Bank Indonesia menerbitkan uang rupiah khusus untuk memperingati HUT RI ke-80. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 19 Juni 2025.
Dalam postingannya terdapat penampakan klaim uang rupiah edisi khusus dengan gambar peta Indonesia dan mantan Presiden RI, Soekarno.
Postingan itu disertai narasi:
"Aesthetic banget 🤑 inilah penampakan uang kertas edisi khusus HUT RI ke-80 Tahun Agustus mendatang.Adakah yg sudah punya?"
Lalu benarkah postingan Bank Indonesia menerbitkan uang rupiah khusus untuk memperingati HUT RI ke-80? Simak dalam artikel berikut ini...
2. Cek Fakta: Tidak Benar Mendeteksi Keaslian Uang Rupiah dengan Cara Mengelupas
Klaim tentang mengelupas dapat mendeteksi uang palsu beredar di media sosial. Klaim tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 22 Desember 2024.
Akun Facebook tersebut mengunggah video berisi seorang wanita yang sedang menampilkan dua buah uang kertas pecahan Rp 100 ribu. Ia kemudian memberikan cara mendeteksi uang palsu dengan cara mengelupas uang tersebut.
"Nah ini uang 100 ada yang asli ada yang palsu, kalau kita lihat dari kasat mata mirip. Yang asli kita terawang ada (gambarnya). Yang palsu, diterawang ada. Jadi sulit sekali membedakan mana yang asli, mana yang palsu. Kalau uang yang asli dikasih begini tidak akan terbagi kertasnya, tetap jadi satu. Kalau uang paslu, ini kertas, bukan uang asli. Nih, hati-hati kalau ada transaksi. Enggak bisa kita bedakan," demikian narasi dalam video tersebut.
"Tips Bedakan Uang Asli dan Uang Palsu. Semoga Bermanfaat Guys," tulis salah satu akun Facebook.
Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah beberapa kali dibagikan dan mendapat 5 komentar dari warganet.
Benarkah mengelupas merupakan cara ampuh untuk mendeteksi uang palsu? Simak dalam artikel berikut ini...
3. Cek Fakta: Klarifikasi Uang Rupiah Kertas Bakal Digantikan Uang Digital Mulai Tahun 2023
Beredar di media sosial postingan yang mengklaim uang rupiah kertas akan digantikan uang rupiah digital mulai tahun 2023. Postingan itu beredar sejak awal pekan lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 6 Desember 2022.
Dalam postingannya terdapat gambar uang rupiah dengan narasi sebagai berikut:
"Tahun depan uang kertas ditiadakan digantikan dengan uang digital"
Lalu benarkah postingan yang mengklaim uang rupiah kertas akan digantikan uang digital mulai tahun 2023? Simak dalam artikel berikut ini...