Liputan6.com, Jakarta - Bulan Ramadan identik dengan banyaknya waktu untuk menunggu berbuka puasa alias ngabuburit. Ngabuburit pun jadi tradisi yang selalu dinanti untuk mengisi waktu sebelum berbuka puasa.
Ngabuburit kadang membawa keceriaan sembari menanti azan maghrib, apalagi jika melakukan kegiatan yang menyenangkan.
Misalnya kumpul bersama kerabat dan sahabat untuk mempererat silaturahmi di bulan suci. Saat momen berkumpul ini, mereka bisa bermain game bersama, salah satunya main Pokemon Go.
APAC Lead of Emerging Market Niantic, Inc, Refael Siregar mengatakan, "sebagai game berbasis komunitas, Ramadhan menjadi momen special bagi kami. Salah satu cara kami mendukung para Pelatih (pemain Pokémon Go) adalah dengan menghadirkan aktivitas seru, baik di dalam game maupun di dunia nyata."
Yuk simak beberapa tips ngabuburit yang bisa kamu lakukan:
1. Jalan-jalan di mall
Window shopping di mall sembari menunggu waktu berbuka puasa bisa jadi pilihan menyenangkan.
Jika tidak berbelanja, kamu masih bisa melihat berbagai aktivitas di mall, salah satunya adalah Tur Pokémon Go: Unova - Global yang digelar di Piazza, Ground Floor Gandaria City pada 1-2 Maret 2025.
Acara ini menawarkan berbagai kegiatan seru, mulai dari photo booth bareng Pikachu hingga turnamen pvp (Player vs Player) yang menantang kamu untuk main degan trainer lainnya.
Event ini juga tidak memerlukan tiket, sehingga semua pengunjung bisa ikut seru-seruan bareng serta bertemu dengan Pikachu bertopi Hilbert, bertopi Hilda, Nate, hingga Rosa.
Pokemon Go bisa menjadi ajang melepas penat para atlet yang sedang bertanding di Olimpiade Rio.
2. Silaturahmi dengan kerabat
Ramadan identik dengan momen mempererat hubungan, sekaligus pengingat untuk menyisihkan lebih banyak waktu bersama keluarga dan sahabat.
Ini jadi kesempatan sempurna untuk berkumpul, bertukar cerita, dan mengobati rasa rindu di tengah kesibukan masing-masing.
Apalagi kalau kamu dan orang-orang terdekat punya hobi yang sama, obrolan pasti makin seru. Supaya makin lengkap, tutup kebersamaan ini dengan buka puasa bareng, ya!
3. Tingkatkan skill nge-game
Ngaku gamer? Pasti setuju dong, main game itu salah satu cara seru buat ngisi waktu ngabuburit.
Selain bikin lupa sama rasa lapar, berhasil menaklukkan tantangan di game juga kasih rasa puas dan pencapaian tersendiri.
Apalagi kalau lagi ngejar misi spesial atau level tertentu, dijamin waktu ngabuburit jadi makin seru dan nggak terasa lama.
Supaya sesi gaming-mu makin naik level, Pokémon GO Tour: Unova – Global hadir dengan Masterwork Research alias Penelitian Mahakarya yang siap kamu selesaikan!
Bantu Profesor Willow menjalankan misinya, dan kalau kamu beruntung, kamu bisa ketemu Meloetta Shiny. Pantengin terus info terbarunya biar nggak ketinggalan, ya!
4. War Takjil
Berburu takjil menjelang waktu berbuka sudah jadi tradisi wajib setiap Ramadan. Hampir di setiap kota di Indonesia, pasar-pasar takjil dipadati pengunjung yang berburu aneka makanan dan minuman khas bulan puasa.
Mulai dari gorengan kriuk sampai hidangan khas daerah, semuanya siap menggugah selera setelah seharian berpuasa. Nggak cuma soal makanan, berburu takjil juga bisa jadi ajang eksplorasi untuk menemukan tempat kuliner baru yang seru.
Nah, sambil keliling cari takjil favorit, kenapa nggak sekalian berburu Pokémon di Pokémon GO? Makin jauh kamu jalan-jalan, makin besar peluang kamu menetaskan Telur 10 km dan mendapatkan Maractus, Sigilyph, serta Bouffalant yang cuma muncul selama Pokémon GO Tour: Unova berlangsung.
Serunya lagi, kamu juga bisa gabung sama komunitas Trainer di Piazza, Gandaria City, buat berburu Maractus, Sigilyph, dan Bouffalant Shiny bareng-bareng. Jadi, pastikan kamu siapin stok Mesin Penetas yang cukup, ya!
5. Berolahraga
Menjaga tubuh tetap aktif selama puasa penting banget, lho. Dengan tetap bergerak, tubuh jadi lebih segar dan nggak gampang lemas.
Salah satu aktivitas ringan yang bisa dicoba adalah jogging sore menjelang berbuka. Nggak cuma bikin badan bugar, jogging juga bisa jadi cara seru buat ngabuburit, apalagi kalau dilakukan di ruang terbuka dengan udara segar.
Cukup pilih rute yang nyaman, atur kecepatan sesuai kemampuan, dan nikmati waktu olahraga sambil menanti azan magrib.
Biar makin asyik, coba deh jogging sambil main Pokémon GO! Manfaatkan fitur Route untuk menemukan jalur menarik sekaligus kumpulin hadiah seru seperti Stardust dan Candy.
Serunya lagi, di event Pokémon GO Tour: Unova – Global, Basculin (Red-Striped Form) dan Basculin (Blue-Striped Form) bakal lebih sering muncul di sepanjang Rute.
Jadi, yuk ngabuburit sehat sambil tangkap Pokémon favoritmu!