Liputan6.com, Jakarta- Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim link pendaftaran gebyar undian BCA, informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 2 Maret 2025.
Klaim link pendaftaran gebyar undian BCA berupa tulisan sebagai berikut.
"𝙆𝙝𝙪𝙨𝙪𝙨 𝙉𝙖𝙨𝙖𝙗𝙖𝙝 𝘽𝙖𝙣𝙠 𝘽𝘾𝘼 𝙔𝙖𝙣𝙜 𝙎𝙪𝙙𝙖𝙝 𝙈𝙚𝙣𝙜𝙜𝙪𝙣𝙖𝙠𝙖𝙣 𝙈𝙤𝙗𝙞𝙡𝙚 𝘽𝙖𝙣𝙠𝙞𝙣𝙜 𝙙𝙖𝙣 𝙄𝙣𝙩𝙚𝙧𝙣𝙚𝙩 𝘽𝙖𝙣𝙠𝙞𝙣𝙜.
𝙂𝙧𝙖𝙣𝙙 𝙋𝙧𝙞𝙯𝙚 𝘽𝙖𝙣𝙠 𝘽𝘾𝘼
✫3 𝙏𝙤𝙮𝙤𝙩𝙖 𝙞𝙣𝙣𝙤𝙫𝙖 𝙯𝙚𝙣𝙞𝙭 𝙝𝙮𝙗𝙧𝙞𝙙
✫10 𝙔𝙖𝙢𝙖𝙝𝙖 𝙂𝙚𝙖𝙧 125 𝙎
✫25 𝙇𝙤𝙜𝙖𝙢 𝙢𝙪𝙡𝙞𝙖 𝙖𝙣𝙩𝙖𝙢 @10 𝙜𝙧𝙖𝙢
✫50 𝙇𝙤𝙜𝙖𝙢 𝙢𝙪𝙡𝙞𝙖 𝙖𝙣𝙩𝙖𝙢 @5 𝙜𝙧𝙖𝙢
✫100 𝙇𝙤𝙜𝙖𝙢 𝙢𝙪𝙡𝙞𝙖 𝙖𝙣𝙩𝙖𝙢 @2 𝙜𝙧𝙖𝙢
✫5 𝙋𝙖𝙠𝙚𝙩 𝙪𝙢𝙧𝙤𝙝 𝙜𝙧𝙖𝙩𝙞𝙨
𝙈𝙖𝙨𝙞𝙝 𝘽𝙖𝙣𝙮𝙖𝙠 𝙆𝙚𝙪𝙣𝙩𝙪𝙣𝙜𝙖𝙣 𝙇𝙖𝙞𝙣𝙣𝙮𝙖...𝙄𝙣𝙛𝙤 𝙇𝙚𝙗𝙞𝙝 𝙇𝙖𝙣𝙟𝙪𝙩 𝙏𝙚𝙣𝙩𝙖𝙣𝙜 𝙋𝙚𝙣𝙙𝙖𝙛𝙩𝙖𝙧𝙖𝙣 (𝙂𝙚𝙗𝙮𝙖𝙧 𝙐𝙣𝙙𝙞𝙖𝙣 𝘽𝙖𝙣𝙠 𝘽𝘾𝘼) 𝙎𝙞𝙡𝙖𝙠𝙖𝙣 𝙠𝙡𝙞𝙠 𝙢𝙚𝙣𝙪 (𝘿𝙖𝙛𝙩𝙖𝙧) 𝙔𝙖𝙣𝙜 𝙏𝙚𝙡𝙖𝙝 𝙆𝙖𝙢𝙞 𝙎𝙚𝙙𝙞𝙖𝙠𝙖𝙣."
Unggahan tersebut mencantumkan link untuk mendaftar gebyar undian BCA, berikut linknya.
"https://amblkuppon.nxzvs.web.id/?fbclid=IwY2xjawI8vHVleHRuA2FlbQIxMQABHZPmkT2eQYOqDXbqBNb49rD8ubKo7xGKfy2LYVJ4JnuX1rAAupbPQRFD7A_aem_SVL1wEpSZfJM2KdLbocirQ"
Jika link tersebut diklik, mengarah pada halaman situs yang meminta data pribadi untuk mendaftar gebyar undian BCA.
Benarkah klaim link pendaftaran gebyar undian BCA? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.
Ikuti Kuis Cek Fakta Liputan6.com di Aplikasi Youniverse dan menangkan saldo e-money jutaan rupiah.
Caranya mudah:
* Gabung ke Room Cek Fakta di aplikasi Youniverse
* Scroll tab ke samping, klik tab “Campaign”
* Klik Campaign “Kuis Cek Fakta”
* Klik “Check It Out” untuk mengikuti kuisnya
Penelusuran Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri klaim link pendaftaran gebyar undian BCA, penelusuran mengarah pada artikel berjudul "Awas Penipuan Pembagian Hadiah Mencatut BCA, Simak Cara Hindarinya Agar Tak Jadi Korban" yang dimuat Liputan6.com, dalam artikel tersebut EVP Corporate Communication and Social Responsibility Hera F. Haryn, mengatakan, informasi yang menawarkan undian dengan sejumlah hadiah mewah mengatasnamakan BCA telah beredar di media sosial adalah tidak benar dan merupakan penipuan.
"Sehubungan beredarnya informasi di akun media sosial yang mengatasnamakan BCA atau menggunakan foto jajaran Direksi dan Komisaris BCA lalu menawarkan undian dengan sejumlah hadiah mewah, dapat kami pastikan bahwa informasi tersebut tidak benar dan merupakan aksi penipuan," kata Hera, saat berbincang dengan Liputan6.com, dikutip Minggu (9/3/2025).
Hera mengungkapkan, agar kita tidak menjadi korban penipuan tersebut jangan pernah bagikan data pribadi perbankan yang bersifat rahasia seperti, PIN, password, dan OTP.
Kesimpulan
Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, klaim link pendaftaran gebyar undian BCA tidak benar.
EVP Corporate Communication and Social Responsibility Hera F. Haryn, mengatakan, informasi yang menawarkan undian dengan sejumlah hadiah mewah mengatasnamakan BCA telah beredar di media sosial adalah tidak benar dan merupakan penipuan.
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.
Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email [email protected].
Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.