Liputan6.com, Cilacap - Terdapat amalan yang memiliki keutamaan yang banyak. Demikian halnya pahala juga diperuntukan bagi yang mengamalkannya. Amalan tersebut yakni membaca Al-Qur’an.
Berdasarkan riwayat, ada beberapa surah yang jika kita rutin membacanya akan memperoleh manfaat spesifik dan menakjubkan.
Adapun di antara manfaat-manfaat tersebut ialah dijaga jasadnya di alam kubur, rezeki melimpah hingga dilindungi dua awan saat berada di Padang Mahsyar pada hari Kiamat.
Pembahasan seputar surah-surah yang memiliki manfaat spesifik dan menakjubkan ini diungkap Ustadz Adi Hidayat (UAH) di sela-sela tausiyahnya.
Simak Video Pilihan Ini:
Bandara Tunggul Wulung Cilacap Dilanda Banjir dan Longsor, 1 Penerbangan Dibatalkan
Dijaga Jasadnya di Alam Kubur Hingga Mendapat Naungan Dua Awan di Hari Kiamat
Menurut UAU, seseorang yang rajin membaca Al-Qur'an sehingga menjadikan hal itu sebagai wirid, maka akan mendapatkan banyak keutamaan dan kemuliaan.
Beliau menandaskan bahwa seseorang yang rajin membaca surah al-Mulk, maka jasadnya akan dirawat dan dijaga di alam kubur.
Demikian halnya saat seseorang rajin membaca surah al-Waqi'ah, maka ia akan diberikan rezeki melimpah yang datangnya dari berbagai arah.
"Orang yang punya wirid Quran, rajin baca dimuliakan, orang yang sering baca al-Mulk, maka jasadnya akan dirawat, dijaga di alam kuburnya,” terang dikutip dari tayangan YouTube Short @mull2493, Rabu (12/02/2025).
"Orang yang sering baca al-Waqiah dilimpahkan rezeki yang kemudian terbuka mudah untuknya,” imbuhnya.
Lebih dalam UAH menegaskan, seseorang yang rajin membaca surah al-Baqarah dan ali-Imran, maka ia akan mendapatkan naungan 2 awan dari teriknya matahari di Padang Mahsyar.
“Orang yang rajin baca Al-Baqarah, Ali Imran saat pulang di hari kiamat nanti dilindungi oleh dua awan yang menaunginya,” tegasnya.
Pahala Membaca Al-Qur'an
Mengutip unpak.ac.id, sebaik-baik manusia yang mempelajari dan mengajarkan Alquran. Sabda Nabi Muhammad ﷺ: “Sebaik-baik kalian adalah siapa yang memperlajari Alquran dan mengamalkannya.” (HR. Bukhari)
Membaca Alquran juga mendatangkan pahala. Rasulullah ﷺ bersabda: “Siapa saja membaca satu huruf dari Kitab Allah (Alquran), maka baginya satu kebaikan, dan satu kebaikan itu dibalas dengan sepuluh kali lipatnya.” (HR. At-Tirmidzi).
Dikutip dari buku Tajwid Lengkap Asy-Syafi’i karya Abu Ya’la Kurnaedi, pahala yang disebutkan oleh Abdullah bin Mas’ud adalah: “Aku mendengar Nabi ﷺ bersabda: ‘Barang siapa membaca satu huruf dari Kitabullah maka dia mendapatkan satu pahala, dan satu pahala itu dilipatgandakan menjadi sepuluh pahala. Aku tidak mengatakan alif lam mim sebagai satu huruf, tetapi alif satu huruf, lam satu huruf, dan mim satu huruf'”.
Hadits yang diriwayatkan oleh Imam at-Tirmidzi tersebut menunjukkan bahwa pahala yang dimaksudkan khusus untuk orang yang membaca Alquran. Adapun pahala bagi orang yang mendengarkan bacaan Alquran, maka kepastian pahalanya hanya diketahui oleh Allah Ta’ala.
Penulis: Khazim Mahrur / Madrasah Diniyah Miftahul Huda 1 Cingebul