7 Model Cincin Emas Putih Simpel untuk Muslimah, Harga Terjangkau Mulai Rp1 Jutaan!

3 months ago 38

Liputan6.com, Jakarta - Cincin emas putih memiliki daya tarik tersendiri dibandingkan emas kuning. Warnanya yang lebih lembut memberikan kesan kalem, bersih, dan tidak mencolok.

Model cincin emas putih dengan desain simpel akan terasa lebih praktis dipakai sehari-hari tanpa mengganggu aktivitas, termasuk saat bekerja, belajar, atau menghadiri acara tertentu.

Keunggulan lain dari cincin emas putih berdesain simpel adalah harganya yang terjangkau. Saat ini, banyak model cantik yang bisa dimiliki mulai dari Rp1 jutaan saja.

Ini tentu menjadi kabar baik bagi Anda yang ingin mulai mengoleksi perhiasan atau mencari cincin yang aman dipakai untuk aktivitas di luar rumah. 

Berikut ini 7 model cincin emas putih simpel terbaru yang bisa jadi pilihan tepat untuk mempercantik jari manismu, dirangkum oleh Liputan6.com pada Jumat (25/7/2025).

Saksikan Video Pilihan ini:

Pesona Batik Nusakambangan Berpewarna Alami dari Laguna Segara Anakan Cilacap

1. Cincin Emas Putih Polos Minimalis

Desain simpel tanpa batu permata, cocok untuk yang menyukai tampilan bersih dan elegan untuk sehari-hari.

Harga: Sekitar Rp1.600.000 – Rp1.900.000

2. Cincin Geometris atau Cross Design

Mengusung desain silang atau bentuk geometris lain yang unik. Pilihan tepat untuk pencinta gaya minimalis.

Harga: Sekitar Rp1.500.000 – Rp2.000.000

3. Cincin Double Layer atau Bentuk V

Cincin dengan lapisan ganda atau model bentuk V, sering dilengkapi aksen moissanite atau kristal. Terlihat modern dan kekinian.

Harga: Sekitar Rp1.800.000 – Rp2.200.000

4. Cincin Model Rantai (Chain Ring)

Bentuk menyerupai rantai kecil yang melingkar di jari. Ringan, fleksibel, dan cocok untuk gaya kasual.

Harga: Sekitar Rp1.200.000 – Rp1.800.000

5. Cincin Solitaire (Berlian Tunggal)

Model ini menggunakan satu batu berlian kecil di tengah, memberi kesan mewah dan anggun.

Harga: Mulai dari Rp5.000.000 – Rp9.000.000

6. Cincin Berlian Halo / Ilusi Cushion

Model dengan berlian utama yang dikelilingi batu kecil di sekitarnya, memberi kesan berkilau lebih maksimal.

Harga: Mulai dari Rp6.000.000 ke atas

7. Cincin Nama atau Custom Initial

Cincin emas putih dengan desain nama atau inisial yang bisa dipersonalisasi. Biasanya dilapisi rhodium untuk kilau lebih tahan lama.

Harga: Sekitar Rp1.800.000 – Rp3.000.000 (tergantung desain dan panjang nama)

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |