6 Model Gamis Burgundy dan Mahogany 2025, Inspirasi Busana Lebaran Elegan dan Kalem

10 hours ago 6

Liputan6.com, Jakarta - Menjelang momen istimewa seperti Lebaran, berbagai persiapan tentu dilakukan untuk menyambut hari yang penuh kebahagiaan ini. Salah satunya termasuk memilih busana yang akan dikenakan untuk sholat Id maupun silaturahmi keluarga.

Di tahun 2025 ini, tren warna dan model gamis menghadirkan nuansa baru yang segar, khususnya dalam palet warna burgundy dan mahogany yang kaya dan hangat.

Kedua warna ini sangat cocok untuk dipakai dalam berbagai suasana, termasuk momen Lebaran. Warna-warna ini memang selalu berhasil mencuri perhatian karena kesannya yang mewah dan kalem.

Selain itu pilihan model gamis juga semakin bervariasi dengan detail potongan, aksen, dan bahan yang membuat busana ini terasa lebih eksklusif dan nyaman dipakai.

Berikut, Liputan6.com telah merangkum berbagai inspirasi model gamis terbaru burgundy dan mahogany, pada Kamis (22/5/2025). Pilihan ini sangat cocok dikenakan saat momel istimewa seperti Lebaran Idul Adha tahun ini.

Saksikan Video Pilihan ini:

Alquran Kuno Peninggalan Pasca-Perang Diponegoro Ditemukan di Pegunungan Cilacap

1. Gamis Burgundy Satin dengan Detail Ruffle

Gamis ini terbuat dari bahan satin glossy yang memberikan kesan mewah dan berkilau. Modelnya A-line dengan tambahan ruffle di bagian lengan dan bawah rok, serta lengan balon yang feminin. Dilengkapi kancing depan yang praktis, cocok untuk ibu menyusui. Desain ini menghadirkan nuansa elegan dan sangat feminin.

2. Gamis Syari Burgundy dengan Cape Layer

Gamis ini dibuat dari bahan ceruty babydoll dua layer yang lembut dan ringan. Model long dress lurus dengan cape panjang menutupi dada menambah kesan anggun dan Islami. Desainnya simpel tanpa motif, dipadukan dengan khimar panjang senada yang melengkapi penampilan penuh kesederhanaan namun elegan.

3. Gamis Mahogany Brokat Kombinasi Organza

Menggunakan bahan brokat premium yang dikombinasikan dengan layer organza di bagian luar, gamis ini memiliki model maxi dress fit & flare yang anggun. Dilengkapi sabuk satin di pinggang dan kerah tinggi klasik, memberikan kesan formal dan mewah. Sangat cocok dikenakan untuk acara keluarga besar atau momen spesial.

4. Gamis Mahogany Minimalis dengan Aksen Kancing

Terbuat dari bahan katun Toyobo atau Madinah silk yang adem dan nyaman dipakai, gamis ini memiliki model straight cut dengan kancing estetik di bagian depan. Lengan manset dengan kancing dan kerah V menambah sentuhan modern dan simple. Cocok dipakai saat sholat Idul Adha karena desainnya yang praktis dan nyaman.

5. Gamis Burgundy Embroidery Motif Daun

Gamis ini menggunakan bahan linen bordir dengan model A-line yang dihiasi motif bordir daun di bagian bawah rok dan lengan. Tali belakang memungkinkan penyesuaian ukuran sehingga nyaman dipakai. Kombinasi gaya tradisional dengan sentuhan modern membuat gamis ini tetap stylish dan unik.

6. Gamis Mahogany Kombinasi Batik 

Menggunakan bahan katun yang dipadukan dengan batik tradisional, model loose fit memberikan kenyamanan. Panel batik diletakkan di sisi rok atau lengan dengan warna dasar mahogany diperkaya motif batik emas atau cokelat. Desain ini menggabungkan etnik modern yang sangat cocok untuk keluarga muda yang ingin tampil modis sekaligus melestarikan budaya.

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |