6 Rekomendasi Model Gamis Buat Kamu yang Ingin Tampil Lebih Feminin tapi Stylish

17 hours ago 3

Liputan6.com, Jakarta - Hadirnya gamis wanita dengan berbagai model memudahkan wanita muslimah untuk tampil dengan kesan-kesan tertentu. Misalnya, jika muslimah ingin tampil dengan kesan feminin, tentunya kenakanlah busana bernuansa feminin.

Pilihan warna atau motif yang tepat akan menampilkan kesan feminim yang stylish dan modis. Bagi hijaber yang sedang mencari inspirasi gamis feminin, berikut Liputan6.com hadirkan enam rekomandasi gamis untuk hijaber yang ingin tampil feminin, stylish, dan modis, dirangkum dari berbagai sumber pada Selasa (15/7/2025).

1. Gamis Ruffle

Gamis dengan detail ruffle memanglah bukan motif terbaru di kalangan hijaber. Namun, model ini kembali banyak digemari hijaber yang ingin tampil modis dan trendi.

Biasanya, detail ruffle berada di bagian bahu, dada, lengan, atau bawah. Aksen ruffle pada gamis memberikan kesan manis yang tidak berlebihan. Jika hijaber ingin tampilan yang lembut dan feminin, maka pilihlah gamis ruffle dengan warna-warna pastel.

Saksikan Video Pilihan Ini:

Relawan Mas Gibran 'Bolone Mase' Salurkan Bantuan Air Bersih di Cilacap

Model Gamis jika Ingin Tampil Feminin

2. Gamis Layer

Gamis dengan model layering atau berlapis sedang jadi incaran banyak hijaber yang ingin tampil feminin. Detail layering yang menjuntai menampilkan kesan yang anggun dan tidak kaku ketika berjalan. 

Gamis layering cocok untuk digunakan untuk berbagai acara semi-formal. Padukan dengan hijab polos berwarna senada menambah penampilan semakin manis dan menarik.

3. Gamis Pleated

Ingin tampil dengan nuansa korean style namun tidak ingin terkesan terlalu ramai? Maka, pilihlah gamis dengan detail lipit atau gamis pleated. Detail lipitan pada gamis ini biasanya berada di bagian depan atau bawah.

Tampilannya yang menarik dan santun cocok untuk hijaber gunakan pada acara semi formal bahkan acara formal.

4. Gamis Loose ala Korea

Masih dengan korean style, inspirasi gamis kali ini dengan potongan yang jatuh atau loose atau longgar. Namun, hijaber jangan khawatir karena ukurannya yang besar karena biasanya desain gamis loose hadir dengan bahan yang jatuh sehingga penampilan tetap rapi dan sopan. Padukan dengan hijab instan dengan nuansa warna soft untuk membuat penampilan terlihat lembut dan feminin.

Model Gamis jika Ingin Tampil Feminin

5. Gamis dengan Aksen Feminin

Aksen feminim bisa dihadirkan dengan desain layering, ruffle, atau potongan loose. Akan lebih kuat tampilan feminin hijaber jika ketiga elemen digabungkan. Model gamis ini akan tetap terasa nyaman jika dibuat dengan bahan yang ringan.

Pilih warna-warna netral lalu padukan dengan hijab polos berwarna soft agar penampilan semakin terlihat anggun dan feminin.

6. Gamis Warna Pastel

Gamis warna pastel cocok untuk hijaber yang ingin tampil simpel dengan kesan anggun dan feminin. Tambahkan tali panjang bagian pinggang untuk menciptakan aksen pita. Selain membuat tampilan feminin, aksen pita ini membuat gamis terlihat makin stylish dan manis.

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |